sunbanner

Wuling Kembali Lebarkan Sayap, Resmikan Dealer Berkonsep 3S di Jatibarang Indramayu

Wuling Kembali Lebarkan Sayap, Resmikan Dealer Berkonsep 3S di Jatibarang Indramayu

Melalui peresmian ini semakin mengukuhkan langkah strategis Wuling yang berkomitmen dalam memperluas jaringan layanan penjualan dan purnajual di Indonesia-sny-otomotif1.com-Foto: Dok. SonnyWibz

Otomotif1.com l – Wuling Motors (Wuling) semakin mantap melebarkan sayap usahanya dengan meresmikan dealer berkonsep 3S di Jatibarang, Indramayu.

Berkolaborasi dengan PT Pegasus Prima Sakti (PPS), Wuling Motors secara resmi menggelar seremoni pembukaan diler terbarunya di Jatibarang, Indramayu, Jawa Barat pada hari Rabu (10/7) kemarin.





Wuling Motors (Wuling) berkolaborasi dengan PT Pegasus Prima Sakti (PPS), pada hari Rabu 10 Juli 2024 secara resmi menggelar seremoni pembukaan diler terbaru di Jatibarang, Indramayu, Jawa Barat|sny-otomotif1.com|Foto: Dok. SonnyWibz

Outlet ini merupakan jaringan diler kedua yang dioperasikan oleh PPS. Melalui peresmian ini semakin mengukuhkan langkah strategis Wuling yang berkomitmen dalam memperluas jaringan layanan penjualan dan purnajual di Indonesia dalam rangka memberikan kemudahan akses bagi konsumen terhadap produk dan layanan dari Wuling.

“Kami berharap dengan dibukanya dealer Jatibarang, dapat memberikan kontribusi positif bagi perkembangan otomotif di Indramayu dan sekitarnya. Selain memberikan kemudahan akses bagi konsumen dalam layanan penjualan, diler ini juga dilengkapi dengan layanan purna jual yang terintegrasi. Dengan begitu deretan produk Wuling yang dilengkapi oleh beragam inovasi dapat dirasakan dengan optimal oleh konsumen di Indramayu dan sekitarnya. Pengalaman ini tentu sejalan dengan semangat ‘Drive For A Better Life’,” terang Maulana Hakim, Aftersales Director Wuling Motors.



Outlet ini pun sudah mengaplikasikan standar identitas visual terbaru dari Wuling yakni Wuling Silver Logo, yang mengedepankan desain modern dan kenyamanan bagi konsumen.|sny-otomotif1.com|Foto: Dok. SonnyWibz

Wuling Jatibarang berdiri di atas lahan seluas 1.020 meter persegi dengan luas bangunan mencapai 595 meter persegi. Diler yang beralamatkan di Jl. Bangkaloa Ilir – Widasari, Kec Widasari, Kab Indramayu ini mengusung konsep 3S (Sales, Service, Spareparts).

Dengan demikian konsumen bisa menikmati layanan lengkap mulai dari penjualan, perawatan sampai dengan ketersediaan suku cadang resmi.

Outlet ini pun sudah mengaplikasikan standar identitas visual terbaru dari Wuling yakni Wuling Silver Logo, yang mengedepankan desain modern dan kenyamanan bagi konsumen.

Pada area pamer, mampu mengakomodasi hingga 4 unit kendaraan serta tersedianya ruang tunggu yang luas dan nyaman bagi konsumen untuk melihat dan memilih berbagai model lini produk Wuling unggulan baik segmen produk EV, ICE dan juga Hybrid.

Tata ruang showroom yang modern dan estetik turut menambah kenyamanan konsumen saat mengunjungi dealer.


Pada area pamer, mampu mengakomodasi hingga 4 unit kendaraan serta tersedianya ruang tunggu yang luas dan nyaman bagi konsumen untuk melihat dan memilih berbagai model lini produk Wuling unggulan|sny-otomotif1.com|Foto: Dok. SonnyWibz

Beralih ke area bengkel, Wuling Jatibarang dilengkapi dengan 3 stall yang siap melayani perawatan dan perbaikan kendaraan dengan standar tinggi.

Kedepannya, dealer ini memiliki potensi untuk ekspansi ruang bengkel guna meningkatkan kapasitas layanan. Hal ini didukung dengan luas lahan yang masih tersedia sehingga memungkinkan dealer untuk menambah jumlah stall yang menyesuaikan dengan kebutuhan dan permintaan konsumen.

Diler Wuling Jatibarang didukung oleh fasilitas penunjang yang lengkap dan modern, mulai dari layanan Wi-Fi, free drink & snack, dan TV lounge yang nyaman.

Tak ketinggalan tersedia juga AC 7kW charging pile guna pengisian daya baterai untuk mobil listrik Wuling. Mengenai waktu operasional yakni hari Senin hingga Jumat dari pukul 08.30 WIB hingga pukul 17.00 WIB, sedangkan untuk hari Sabtu dari pukul 08.30 WIB sampai dengan pukul 15.00 WIB.

“Pembukaan dealer Wuling Jatibarang ini merupakan langkah strategis bagi kami untuk memperluas jaringan layanan Wuling di wilayah Jawa Barat. Kami optimis dengan dukungan fasilitas lengkap dan manpower yang kompeten, diler ini mampu memberikan layanan terbaik bagi konsumen di Indramayu dan sekitarnya,” jelas Yanto Liem selaku Direktur PT Pegasus Prima Sakti.

Sebagai informasi, PT Pegasus Prima Sakti merupakan member Deta Group yang memilki bidang usaha penjualan roda dua dan roda empat.

Untuk brand Wuling sendiri sudah memiliki 2 jaringan diler dimana yang pertama berlokasi di Lenteng Agung, Jakarta Selatan dan yang kedua di Jatibarang, Indramayu. Kedua outlet ini sudah mengusung konsep visual wuling silver logo dan juga layanan terpadu 3S.

***[sny]

Sumber:


BERITA TERKAIT

Berita Lainnya

Wuling ABC Stories Raih Marketeers Youth Choice Award 2026 - Favorit Gen Z

Wuling ABC Stories meraih Marketeers Youth Choice Award 2026 dalam kategori Electric Car berdasarkan survei Gen Z Indonesia. Lini mobil listrik Air ev, BinguoEV, dan Cloud EV semakin menguatkan posisi Wuling sebagai pilihan inovatif dan relevan.

The Doctor Hadir! Valentino Rossi Perdana Berada Di Perdana Mandalika International Circuit

Legenda MotoGP™ Valentino Rossi untuk pertama kalinya mengaspal di Pertamina Mandalika International Circuit pada 29–30 Januari 2026 saat memantau program Pertamina Enduro VR46 Riders Academy. Kedatangannya jadi sejarah baru industri motorsport Indonesia!

Suzuki Indonesia Perkuat Industri Otomotif Nasional, Penjualan Produk Lokal Capai 88%

PT Suzuki Indomobil Sales tutup tahun 2025 dengan penjualan lebih dari 64.000 unit mobil, di mana 88% merupakan produk hasil produksi dalam negeri. New Carry dan New XL7 menjadi model unggulan yang mendukung aktivitas ekonomi masyarakat Indonesia.

Targetkan Transaksi Rp8 Triliun, IIMS 2026 Hadirkan Lebih dari 180 Brand Otomotif

Indonesia International Motor Show (IIMS) 2026 akan digelar pada 5-15 Februari 2026 di JIExpo Kemayoran Jakarta dengan area seluas 156.170 sqm, lebih dari 180 brand peserta, dan target transaksi lebih dari Rp8 triliun. Hadirkan program baru seperti IIMS Sportainment, Edutainment, dan IIMS Padel Tournament yang menjadi yang pertama di pameran otomotif Indonesia.

ID. Buzz BOZZ White Signature Edition Hadir dengan Desain Elegan untuk Profesional Urban Indonesia

Volkswagen Indonesia resmi meluncurkan ID. Buzz BOZZ White Signature Edition, mobil listrik premium dengan konsep quiet luxury dan desain dual-tone. Dilengkapi fitur wellness dan jarak tempuh hingga 573 km. Temukan detailnya!

Diler BMW Astra Mampang Resmi Beroperasi, Usung Konsep Retail.Next Terbaru

BMW Group Indonesia dan BMW Astra resmi meresmikan diler baru BMW Astra Mampang di Jakarta Selatan, yang mengusung konsep Retail.Next. Fasilitas ini menghadirkan pengalaman premium dengan sentuhan digitalisasi dan keberlanjutan, menjadi pilihan utama bagi pelanggan BMW di wilayah tersebut.

Nico Hülkenberg dan Gabriel Bortoleto Akan Mengemudikan Audi R26 di Formula 1 2026

Audi Revolut F1 Team resmi memperkenalkan Audi R26, mobil F1 pertamanya, dalam peluncuran global di Kraftwerk Berlin. Hadir dengan livery khas dan pembalap berpengalaman, mobil ini siap menghadapi regulasi baru 2026 dengan filosofi Vorsprung durch Technik. Temukan detailnya!

Geely Indonesia Resmi Mengumumkan Harga OTR EX2, Mulai Rp229,9 Juta

Geely EX2, crossover SUV listrik terlaris di Tiongkok, resmi hadir di Indonesia dengan harga spesial mulai Rp229,9 juta. Dilengkapi fitur canggih, jangkauan hingga 395 km, dan penyesuaian untuk kondisi jalan lokal.