sunbanner

Honda Lengkapi Layanan Purnajual Di Kota Semarang

Honda Lengkapi Layanan Purnajual Di Kota Semarang

Honda Lengkapi Layanan Purnajual Di Kota Semarang-sny/otomotif1.com-Wibz/oto1

Otomotif1.com l - Honda Prospect Motor (HPM) memperluas layanan purnajual fasilitas bodi dan cat di Kota Semarang mulai tanggal 8 November 2023 melalui dealer Honda Semarang Center. Fasilitas purnajual resmi Honda ini beralamat di Jalan Urip Sumoharjo KM 15, Pantura Mangkang, Semarang dan menjadi layanan kedua di Kota Semarang yang memiliki tempat yang lebih luas.

Layanan purnajual bodi dan cat di Honda memiliki berbagai peralatan yang modern untuk perbaikan rangka mobil dan pengelasan mobil sehingga memberikan hasil perbaikan yang presisi, akurat dan tanpa mengurangi kekuatan struktur pada bodi mobil. Selain itu, pengecatan dilakukan oleh teknisi terlatih serta fasilitas pengecatan yang mendukung untuk menghasilkan hasil yang berkualitas.





Honda Lengkapi Layanan Purnajual Di Kota Semarang|sny/otomotif1.com|Wibz/oto1

Layanan bodi dan cat di Honda Semarang Center memiliki fasilitas 5 bay Bongkar/Pasang, 8 bay Ketok/Las, 1 bay Tarik Bodi, 7 bay Dempul, 3 Paint Preparation Booth, 3 bay Primer Surface Sanding, 4 bay Masking, 2 Spray Booth, 10 bay Poles, 1 bay Final Inspection serta 54 bay Parkir. Dengan fasilitas terbarunya, Honda Semarang Center dapat melayani hingga 250 unit kendaraan per bulannya.

Denny MT selaku After Sales Operation Assistant General Manager PT HPM mengatakan, “Kami terus berkomitmen untuk memberikan pelayanan yang lengkap khususnya layanan purnajual bodi dan cat. Selain itu, kami juga terus berupaya untuk bisa lebih dekat lagi dengan konsumen agar mereka dapat semakin mudah dalam mencari layanan terbaik.”



Honda Lengkapi Layanan Purnajual Di Kota Semarang|sny/otomotif1.com|Wibz/oto1

Pada tahun 2023 ini, Honda telah memperluas sebanyak 14 layanan purnajual bodi dan cat yang tersebar di berbagai daerah di Indonesia, yaitu Honda Arista Banda Aceh, Honda Arista Bengkulu, Honda Arista Rajabasa (Lampung), Honda Imora Sentul, Honda KMG Manado, Honda Mandiri Bogor, Honda Bone Indah, Honda Istana Carindo (Purwokerto), Honda Perkasa Klaten, Honda Bintang Madiun, Honda Lestari Probolinggo, Honda Ahmad Yani (Bandung), Honda Triputra Bekasi serta yang terbaru adalah Honda Semarang Center. Hingga bulan November 2023, Honda memiliki 86 layanan purnajual bodi dan cat yang tersebar di berbagai daerah di Indonesia.


Honda Lengkapi Layanan Purnajual Di Kota Semarang|sny/otomotif1.com|Wibz/oto1

Untuk informasi lebih lanjut mengenai layanan resmi bodi dan cat Honda, konsumen dapat mengunjungi website https://www.honda-indonesia.com/aftersales/body-paint.

***

Sumber:


BERITA TERKAIT

Berita Lainnya

Wuling ABC Stories Raih Marketeers Youth Choice Award 2026 - Favorit Gen Z

Wuling ABC Stories meraih Marketeers Youth Choice Award 2026 dalam kategori Electric Car berdasarkan survei Gen Z Indonesia. Lini mobil listrik Air ev, BinguoEV, dan Cloud EV semakin menguatkan posisi Wuling sebagai pilihan inovatif dan relevan.

The Doctor Hadir! Valentino Rossi Perdana Berada Di Perdana Mandalika International Circuit

Legenda MotoGP™ Valentino Rossi untuk pertama kalinya mengaspal di Pertamina Mandalika International Circuit pada 29–30 Januari 2026 saat memantau program Pertamina Enduro VR46 Riders Academy. Kedatangannya jadi sejarah baru industri motorsport Indonesia!

Suzuki Indonesia Perkuat Industri Otomotif Nasional, Penjualan Produk Lokal Capai 88%

PT Suzuki Indomobil Sales tutup tahun 2025 dengan penjualan lebih dari 64.000 unit mobil, di mana 88% merupakan produk hasil produksi dalam negeri. New Carry dan New XL7 menjadi model unggulan yang mendukung aktivitas ekonomi masyarakat Indonesia.

Targetkan Transaksi Rp8 Triliun, IIMS 2026 Hadirkan Lebih dari 180 Brand Otomotif

Indonesia International Motor Show (IIMS) 2026 akan digelar pada 5-15 Februari 2026 di JIExpo Kemayoran Jakarta dengan area seluas 156.170 sqm, lebih dari 180 brand peserta, dan target transaksi lebih dari Rp8 triliun. Hadirkan program baru seperti IIMS Sportainment, Edutainment, dan IIMS Padel Tournament yang menjadi yang pertama di pameran otomotif Indonesia.

ID. Buzz BOZZ White Signature Edition Hadir dengan Desain Elegan untuk Profesional Urban Indonesia

Volkswagen Indonesia resmi meluncurkan ID. Buzz BOZZ White Signature Edition, mobil listrik premium dengan konsep quiet luxury dan desain dual-tone. Dilengkapi fitur wellness dan jarak tempuh hingga 573 km. Temukan detailnya!

Diler BMW Astra Mampang Resmi Beroperasi, Usung Konsep Retail.Next Terbaru

BMW Group Indonesia dan BMW Astra resmi meresmikan diler baru BMW Astra Mampang di Jakarta Selatan, yang mengusung konsep Retail.Next. Fasilitas ini menghadirkan pengalaman premium dengan sentuhan digitalisasi dan keberlanjutan, menjadi pilihan utama bagi pelanggan BMW di wilayah tersebut.

Nico Hülkenberg dan Gabriel Bortoleto Akan Mengemudikan Audi R26 di Formula 1 2026

Audi Revolut F1 Team resmi memperkenalkan Audi R26, mobil F1 pertamanya, dalam peluncuran global di Kraftwerk Berlin. Hadir dengan livery khas dan pembalap berpengalaman, mobil ini siap menghadapi regulasi baru 2026 dengan filosofi Vorsprung durch Technik. Temukan detailnya!

Geely Indonesia Resmi Mengumumkan Harga OTR EX2, Mulai Rp229,9 Juta

Geely EX2, crossover SUV listrik terlaris di Tiongkok, resmi hadir di Indonesia dengan harga spesial mulai Rp229,9 juta. Dilengkapi fitur canggih, jangkauan hingga 395 km, dan penyesuaian untuk kondisi jalan lokal.