sunbanner

Berikut Lokasi Posko 24 Jam Mitsubishi Motor dari Ujung Barat Hingga Ujung Timur Pulau Jawa

Berikut Lokasi Posko 24 Jam Mitsubishi Motor dari Ujung Barat Hingga Ujung Timur Pulau Jawa

--

OTOMOTIF1.com – Libur damudik akhir tahun semakin nyaman dan aman berkat adanya sejumlah Posko yang didirikan oleh Agen Tunggal Pemegang Merek (ATPM) seperti PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonnesia (MMKSI) menjelang libur Natal da Tahun Baru 2023.


Pada libur Natal dan Tahun Baru 2023, MMKSI kembali menghadirkan Posko Siaga Mitsubishi Motors 24 Jam yang terletak di lokasi-lokasi strategis.




Layanan ini juga disediakan oleh MMKSI untuk memberikan rasa aman bagi pengendara dan kendaraannya agar tetap dalam kondisi yang optimal. Pada periode liburan akhir tahun ini, terdapat 5 Posko Siaga Mitsubishi Motors yang menempati lokasi-lokasi strategis di Pulau Jawa serta lebih dari 40 Bengkel Siaga di Indonesia.

Layanan Posko Siaga Mitsubishi Motors 24 Jam ini akan berlangsung mulai tanggal 23 Desember 2023 hingga 1 Januari 2024.


”Pada akhir tahun 2023 ini, MMKSI kembali melanjutkan penyediaan pelayanan terbaik bagi konsumen yang berlibur dengan memanfaatkan momentum liburan Hari Raya Natal dan Tahun Baru. Kami ingin kembali memberikan rasa aman dan kenyaman konsumen Mitsubishi Motors dengan menyediakan Posko Siaga Mitsubishi Motors 24 Jam yang tersebar di beberapa wilayah di Indonesia. Posko Siaga ini didesain dan dilengkapi dengan beragam fasilitas yang dapat digunakan secara nyaman oleh pada konsumen Mitsubishi Motors yang ingin beristirahat sejenak. Kami berharap, layanan ini dapat menambah kenyamanan perjalanan dan mengantarkan para konsumen Mitsubishi Motors dengan selamat ke tempat tujuan. Silakan untuk mampir ke Posko Siaga kami, dan nikmati seluruh manfaatnya dan promo paket service cepat yang menarik dengan jaminan pekerjaan dibawah 1 jam. Tidak hanya itu, konsumen yang datang juga dapat mengeksplor lebih lanjut kendaraan compact SUV kami yang terbaru, yaitu Mitsubishi XFORCE, yang sengaja kami sediakan di setiap titik Posko Siaga nantinya,” ungkap Eiichiro Hamazaki, Director of After Sales Division PT MMKSI.

Posko Siaga Mitsubishi Motors 24 Jam


Selama periode 23 Desember 2023 – 1 Januari 2024, MMKSI bekerja sama dengan sejumlah diler resmi menyediakan layanan Posko Siaga Mitsubishi Motors 24 Jam.

Posko-posko ini terdapat di titik jalur libur akhir tahun yang tersebar di Pulau Jawa. Konsumen Mitsubishi Motors dapat memanfaatkan fasilitas Posko Siaga Mitsubishi Motors 24 Jam, untuk beristirahat sejenak dan menikmati ruang istirahat yang telah disediakan, yang dilengkapi dengan AC, sofa yang nyaman, game console, wifi, kursi pijat, kids-corner, snack, minuman, dan fasilitas lainnya. Semua bisa digunakan secara gratis oleh para konsumen Mitsubishi Motors.

Selain itu, para pemilik kendaraan Mitsubishi Motors juga dapat melakukan pengecekan kondisi kendaraan berupa general check-up dan servis ringan yang siaga selama 24 jam dengan memanfaatkan program spesial untuk konsumen yang berlaku. Konsumen dapat memanfaatkan Promo Paket Servis Cepat yang tersedia hanya di posko dengan benefit potongan harga hingga 30% + Suvenir menarik dan jaminan pekerjaan dibawah 1 Jam.

Daftar Posko Siaga Akhir Tahun 2023 dapat dilihat pada daftar berikut:

1. Jawa Barat Rest Area - Cikampek KM 57 A Periode 23 Desember 2023 – 1 Januari 2024

2 Rest Area – Cipali KM 102 A Periode 28 Desember 2023 – 1 Januari 2024

3 Puncak – Kopi Iteung Perode 24 Desember 2023 – 1 Januari 2024

4 Jawa Tengah Rest Area – Brebes ex. Sugar Factory KM 260 B periode 28 Des 2023 – 1 Jan 2024

5 Jawa Timur Rest Area – Utama Raya Situbondo periode 24 Desember 2023 – 1 Januari 2024


Bengkel Siaga Akhir Tahun

Selain menyediakan Posko Siaga Mitsubishi Motors 24 Jam, MMKSI bekerja sama dengan diler resmi Mitsubishi Motors berfasilitas 3S juga menyelenggarakan program Bengkel Siaga Akhir Tahun, yang dioperasikan pada 4 diler resmi Mitsubishi Motors yang berlokasi di rute strategis seluruh Indonesia pada tanggal 25 Desember 2023, 31 Desember 2023, dan 1 Januari 2024, dengan jam operasional 08:00 – 17:00 waktu setempat.

Konsumen juga dapat melakukan inspeksi kendaraan dan juga mendapatkan promo perawatan dan suku cadang menarik di Bengkel Siaga Akhir Tahun yang ditunjuk.

TAG:
Sumber:


Berita Lainnya

ID. Buzz BOZZ White Signature Edition Hadir dengan Desain Elegan untuk Profesional Urban Indonesia

Volkswagen Indonesia resmi meluncurkan ID. Buzz BOZZ White Signature Edition, mobil listrik premium dengan konsep quiet luxury dan desain dual-tone. Dilengkapi fitur wellness dan jarak tempuh hingga 573 km. Temukan detailnya!

Diler BMW Astra Mampang Resmi Beroperasi, Usung Konsep Retail.Next Terbaru

BMW Group Indonesia dan BMW Astra resmi meresmikan diler baru BMW Astra Mampang di Jakarta Selatan, yang mengusung konsep Retail.Next. Fasilitas ini menghadirkan pengalaman premium dengan sentuhan digitalisasi dan keberlanjutan, menjadi pilihan utama bagi pelanggan BMW di wilayah tersebut.

Nico Hülkenberg dan Gabriel Bortoleto Akan Mengemudikan Audi R26 di Formula 1 2026

Audi Revolut F1 Team resmi memperkenalkan Audi R26, mobil F1 pertamanya, dalam peluncuran global di Kraftwerk Berlin. Hadir dengan livery khas dan pembalap berpengalaman, mobil ini siap menghadapi regulasi baru 2026 dengan filosofi Vorsprung durch Technik. Temukan detailnya!

Geely Indonesia Resmi Mengumumkan Harga OTR EX2, Mulai Rp229,9 Juta

Geely EX2, crossover SUV listrik terlaris di Tiongkok, resmi hadir di Indonesia dengan harga spesial mulai Rp229,9 juta. Dilengkapi fitur canggih, jangkauan hingga 395 km, dan penyesuaian untuk kondisi jalan lokal.

Ducati Perkenalkan Tim Motocross Ducati Pertama di Tanah Air

Ducati MX Team Indonesia resmi diluncurkan sebagai tim motocross Ducati pertama di Indonesia, siap berlaga di level nasional dan internasional pada 2026.

Vespa Rilis Dealer Equipment Collection, Perpaduan Heritage dan Streetwear Modern

Dealer Equipment Collection Vespa, apparel Vespa, streetwear Vespa, fashion Vespa Indonesia.

14 Tahun Setia Bersama Terios, Pelanggan Daihatsu Tempuh 924 Ribu Km

Selama 14 tahun bersama Daihatsu Terios, pelanggan setia Daihatsu menempuh jarak 924 ribu kilometer setara ratusan kali keliling Kalimantan.

Geely EX2 Siap Meluncur di Indonesia, Laris Manis di China

Geely EX2 siap diluncurkan di Indonesia. Model EV kompak ini sukses terjual 465 ribu unit di China sepanjang 2025.