sunbanner

Adu Mekanik Chery Omoda E5 dan MG4 EV

Adu Mekanik Chery Omoda E5 dan MG4 EV

Chery Omoda E5 (Foto:istimewa)--

OTOMOTIF1.com – Belakangan, persaingan mobil listrik di rentang harga Rp 400 jutaan sampai Rp 500 jutaan tampaknya akan semakin ramai.

Apalagi setelah MG mengumumkan harga MG4 EV versi CKD dengan harga Rp 433 juta, dari sebelumnya Rp 699,9 juta (versi CBU).




Sementara itu, Chery telah memastikan akan meluncurkan mobil listrik pertamanya yaitu Chery Omoda E5 dalam waktu dekat ini.

Meski belum meresmikan harga jualnya, namun diprediksi berada di segmentasi yang sama seperti MG4 EV.

Berdasarkan spesifikasi di atas kertas, MG4 EV memiliki daya maksimal 170 kW atau setara dengan 228 Tk dan torsi maksimal 250 Nm.


Adapun Chery telah mengumumkan spek Omoda E5 yang memiliki profil tenaga 150 kW atau setara 201 Tk dan torsi maksimal 340 Nm.


mG 4EV (Foto: istimewa)

Melihat tenaganya, MG4 EV tampak lebih unggul. Tapi urusan torsi, Chery Omoda E5 jadi pemenangnya.

Berlanjut ke urusan baterai, MG4 EV mengusung baterai berkapasitas 51 kWh dengan jarak tempuh 425 Km.

Sedangkan Omoda E5 memiliki baterai dengan kapasitas 61,06 kWh dengan klaim jarak tempuh 430 Km.

 

TAG:
Sumber:


Berita Lainnya

Mobil Listrik AION UT Resmi Meluncur ke Konsumen, Ini Harga dan Fiturnya

GAC Indonesia Mulai Kirim AION UT ke Konsumen, Wujud Komitmen Hadirkan Mobil Listrik Andal Buatan Lokal

DCVI Dukung Pendidikan Vokasi Lewat Donasi Mesin Bus dan Workshop di SMK Angkasa 1 Jakarta

Sinergi Dunia Industri dan Pendidikan untuk Cetak Generasi Otomotif Masa Depan

Plaza Harley-Davidson of Surabaya Jadi Rumah Baru Bagi Pecinta Motor Legendaris

Plaza Group Resmi Jadi Mitra Harley-Davidson untuk Jawa Timur