sunbanner

Di Banderol Rp320 Juta, MMKSI Umumkan Dimulainya Penjualan Mitsubishi L100 EV di Indonesia

Di Banderol Rp320 Juta, MMKSI Umumkan Dimulainya Penjualan Mitsubishi L100 EV di Indonesia

--

OTOMOTIF1.com – Berepatan dengan ajang Indonesia Internatioal Motor Show (IIMS) 2024, PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) secara resmi mengumumkan produk mobil listriknya yang perama kali di buat d luar Jepang yaitu, Mitsubishi L100 EV di Indonesia.

“Kami yakin bahwa Mitsubishi L100 EV sangat kompetitif secara produk, baik dari segi spesifikasi dan range harga yang ditawarkan, sehingga model ini dapat diserap dengan baik oleh pasar di Indonesia yang membutuhkan kendaraan operasional untuk mendukung bisnisnya, terutama konsumen fleet. Dari hasil proof of concept (POC) yang telah dilakukan bersama para partner disimpulkan bahwa L100 EV menawarkan keunggulan baik dari sisi produk maupun operasional. PT Pos Indonesia sebagai salah satu partner pelaksana dalam aktivitas POC telah mengutarakan intensi lebih lanjut untuk menggunakan L100 EV pada kegiatan operasional logistik di hub Ibu Kota Nusantara (IKN). Di samping itu, pada IIMS kali ini, kami kembali menghadirkan Mitsubishi Xforce sebagai bintang yang mendominasi area booth pameran guna memberikan gambaran lebih jelas mengenai fitur unggulan, yang menunjang kenyamanan, performa, fungsionalitas dan juga design, dengan beragam program dan aktivitas menarik yang dapat diikuti, serta program penjualan dan purna jual yang lebih menarik dan dapat dimanfaatkan oleh pengunjung,” ungkap Atsushi Kurita, Presiden Direktur PT MMKSI dalam siaran persnya.




Produksi Mitsubishi L100 EV telah dimulai pada Desember 2023 di fasilitas perakitan Mitsubishi Motors Krama Yudha Indonesia (MMKI) di Cikarang, Bekasi, Jawa Barat, dan sekaligus menandakan produksi model ini pertama kalinya di luar Jepang.

Sebelumnya Mitsubishi Motors bersama MMKSI telah melakukan aktivitas Proof of Concept (POC) di Indonesia bersama dengan beberapa partner dari perusahaan yang bergerak dibidang logistik dan jasa sejak tahun 2020.


Aktivitas POC yang dilakukan bersama para partner tersebut, disimpulkan bahwa Mitsubishi L100 EV mampu mengakomodir kebutuhan untuk mendukung aktivitas operasional sehari-hari.

Dengan ukuran yang ringkas dan kemudahan pengendaraan – termasuk turning radius yang kecil; electric power steering & A/T Transmission; performa yang baik di jalan, suspensi yang nyaman, serta terdapat air conditioner (AC) yang mendukung kenyamanan.

Sedangkan dari sisi operasional, Mitsubishi L100 EV memiliki biaya operasional yang efisien, dan juga license plate yang mendukung mobilitas dengan terbebas dari kawasan ganjil-genap (di wilayah Jakarta).

Mitsubishi L100 EV (disebut Minicab EV di Jepang) merupakannsebuah kendaraan niaga ringan kelas kei-car berbasis baterai (BEV)ndan dilengkapi komponen listrik termasuk motor dan baterai penggerak.

Jangkauan jelajah telah diperluas hingga 180 km (dalam mode WLTC 2 ) per pengisian daya, yang merupakan peningkatan sekitar 20% dibandingkan model sebelumnya. Pengisian daya normal
pada AC200V (15A) memerlukan waktu kurang lebih 7,5 jam untuk mengisi penuh baterai, sehingga jika baterai diisi pada malam hari, baterai akan terisi penuh dan siap digunakan pada keesokan harinya.

Selain itu, baterai dapat terisi hingga 80% dalam waktu sekitar 42 menit 3 dengan pengisian cepat.

Motor listrik ini menghasilkan torsi maksimum sebesar 195 Nm secara instan, sehingga meskipun kendaraan memuat banyak muatan, motor ini tetap mempertahankan performa berkendara yang khas dari kendaraan listrik.


Mitsubishi L100 EV dilengkapi dengan teknologi keselamatan 2 airbag untuk pengemudi dan penumpang baris pertama, Automatic Braking System (ABS), Electronic Brake Distribution (EBD), Brake Assist (BA), Traction & Active Stability Control, Immobilizer, Seatbelt Warning dan Auto Light Control (ALC) yang dapat menghidupkan lampu ketika di jalan gelap.

Mitsubishi L100 EV memiliki performa berkendara yag tidak kalah megesanka dari produkMitsubishi lainnya. Hal ini dikreakan, kinerja shock absorber depan dan belakang telah ditingkatkan untuk meningkatkan kenyamanan penumpang dan mengurangi goyangan kabin, sehingga mengurangi guncangan pada kargo.

Konsumsi daya ditingkatkan dengan meningkatkan daya regeneratif saat berada di posisi B, yang mengaktifkan rem regeneratif.

Harga penjualan dan Purna Jual Mitsubishi L100 EV Mitsubishi L100 EV terdiri dari satu varian yaitu Two-Seaters Blind Van, dan satu pilihan warna yaitu White Solid, dipasarkan dengan harga Rp 320.000.000 on the road Jakarta (Harga spesial selama periode Februari – April 2024).

 

TAG:
Sumber:


Berita Lainnya

The Doctor Hadir! Valentino Rossi Perdana Berada Di Perdana Mandalika International Circuit

Legenda MotoGP™ Valentino Rossi untuk pertama kalinya mengaspal di Pertamina Mandalika International Circuit pada 29–30 Januari 2026 saat memantau program Pertamina Enduro VR46 Riders Academy. Kedatangannya jadi sejarah baru industri motorsport Indonesia!

Suzuki Indonesia Perkuat Industri Otomotif Nasional, Penjualan Produk Lokal Capai 88%

PT Suzuki Indomobil Sales tutup tahun 2025 dengan penjualan lebih dari 64.000 unit mobil, di mana 88% merupakan produk hasil produksi dalam negeri. New Carry dan New XL7 menjadi model unggulan yang mendukung aktivitas ekonomi masyarakat Indonesia.

Targetkan Transaksi Rp8 Triliun, IIMS 2026 Hadirkan Lebih dari 180 Brand Otomotif

Indonesia International Motor Show (IIMS) 2026 akan digelar pada 5-15 Februari 2026 di JIExpo Kemayoran Jakarta dengan area seluas 156.170 sqm, lebih dari 180 brand peserta, dan target transaksi lebih dari Rp8 triliun. Hadirkan program baru seperti IIMS Sportainment, Edutainment, dan IIMS Padel Tournament yang menjadi yang pertama di pameran otomotif Indonesia.

ID. Buzz BOZZ White Signature Edition Hadir dengan Desain Elegan untuk Profesional Urban Indonesia

Volkswagen Indonesia resmi meluncurkan ID. Buzz BOZZ White Signature Edition, mobil listrik premium dengan konsep quiet luxury dan desain dual-tone. Dilengkapi fitur wellness dan jarak tempuh hingga 573 km. Temukan detailnya!

Diler BMW Astra Mampang Resmi Beroperasi, Usung Konsep Retail.Next Terbaru

BMW Group Indonesia dan BMW Astra resmi meresmikan diler baru BMW Astra Mampang di Jakarta Selatan, yang mengusung konsep Retail.Next. Fasilitas ini menghadirkan pengalaman premium dengan sentuhan digitalisasi dan keberlanjutan, menjadi pilihan utama bagi pelanggan BMW di wilayah tersebut.

Nico Hülkenberg dan Gabriel Bortoleto Akan Mengemudikan Audi R26 di Formula 1 2026

Audi Revolut F1 Team resmi memperkenalkan Audi R26, mobil F1 pertamanya, dalam peluncuran global di Kraftwerk Berlin. Hadir dengan livery khas dan pembalap berpengalaman, mobil ini siap menghadapi regulasi baru 2026 dengan filosofi Vorsprung durch Technik. Temukan detailnya!

Geely Indonesia Resmi Mengumumkan Harga OTR EX2, Mulai Rp229,9 Juta

Geely EX2, crossover SUV listrik terlaris di Tiongkok, resmi hadir di Indonesia dengan harga spesial mulai Rp229,9 juta. Dilengkapi fitur canggih, jangkauan hingga 395 km, dan penyesuaian untuk kondisi jalan lokal.

Ducati Perkenalkan Tim Motocross Ducati Pertama di Tanah Air

Ducati MX Team Indonesia resmi diluncurkan sebagai tim motocross Ducati pertama di Indonesia, siap berlaga di level nasional dan internasional pada 2026.