sunbanner

Deepal S07 dan Lumin, Dua Inovasi Kendaraan Listrik CHANGAN di GJAW 2025

Deepal S07 dan Lumin, Dua Inovasi Kendaraan Listrik CHANGAN di GJAW 2025

Deepal S07 dan Lumin, Dua Inovasi Kendaraan Listrik CHANGAN di GJAW 2025-sny-otomotif1.com-Foto: Dok. Wibz

Otomotif1.com – CHANGAN, brand otomotif global asal Tiongkok, resmi meluncurkan dua kendaraan listrik unggulannya di Indonesia, yaitu CHANGAN Lumin dan CHANGAN Deepal S07, di Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) 2025.

Kehadiran CHANGAN di GJAW 2025 menjadi momentum strategis untuk memperkenalkan diri secara lebih luas di pasar Indonesia.





CHANGAN Lumin adalah kendaraan listrik kompak dengan desain unik dan stylish|sny-otomotif1.com|Foto: Dok. Wibz

"Kami bangga bahwa CHANGAN dapat hadir bersama Indomobil Group dan berkontribusi pada transformasi industri otomotif Indonesia, salah satu negara dengan pasar yang paling dinamis, inovatif, dan visioner di Asia Tenggara," ujar Henry Huang, SEA Sales Department Regional Director CHANGAN Automobile.

CHANGAN Lumin adalah kendaraan listrik kompak dengan desain unik dan stylish, dirancang untuk menunjang gaya hidup perkotaan modern. Mobil ini mampu menempuh jarak hingga 301 km dalam sekali pengisian daya dan didukung DC fast charging untuk kemudahan dan efisiensi waktu pengecasan.



CHANGAN Deepal S07 e-SUV yang menghadirkan pengalaman berkendara yang berbeda dengan tampilan techno-sporty yang estetis dan dinamis|sny-otomotif1.com|Foto: Dok. SonnyWibz

Sementara itu, CHANGAN Deepal S07 adalah e-SUV yang menghadirkan pengalaman berkendara yang berbeda dengan tampilan techno-sporty yang estetis dan dinamis. SUV listrik ini dilengkapi dengan teknologi cerdas, kenyamanan superior, serta Golden Shield Battery yang mumpuni, menjadikannya pilihan ideal bagi pengguna yang menginginkan keseimbangan antara performa dan kemewahan.


Dua line up Changan siap menghadapi pasar otomotif Indonesia|sny-otomotif1.com|Foto: Dok. SonnyWibz

"Dengan kehadiran CHANGAN Lumin dan Deepal S07, kami ingin menghadirkan mobilitas masa depan yang lebih baik bagi masyarakat Indonesia," ujar Setiawan Surya, CEO CHANGAN Indonesia. (*) [sny]

Sumber:


BERITA TERKAIT

Dukung Transisi Hijau, VinFast Indonesia Resmi Jalin Kerjasama dengan Berbagai Bank Terkemuka

Sabtu / 15-11-2025,21:12 WIB

VinFast Tegaskan Filosofi Customer-Centric

Dukung Transisi Hijau, VinFast Indonesia Resmi Jalin Kerjasama dengan Berbagai Bank Terkemuka

Berita Lainnya